Apa itu Right-Handed Noun Phrase ?

Right-Handed noun phrase adalah frasa kata benda dimana kata benda tersebut diletakkan di awal rangkaian lalu diikuti oleh penjelas (modifier). Cara menterjemahkan noun phrase dengan pola ini dimulai dari kata benda itu sendiri (yang paling kiri) dilanjutkan dengan dengan kata-kata yang berada di sebelah kanannya.

Mari kita simak noun phrase dan pola berikut ini :

1. Noun + Prepositional phrase
Cara menterjemahkannya dengan yang harus di- atau untuk di-

Books to read
(Buku-buku yang harus dibaca)

Experience to learn
(Pengalaman untuk dipelajari)

2. Noun + Participle
Dengan pola ini bila kata benda diikuti Verb-ing maka cara menterjemahkannya dengan me- atau yang me-. Sedangkan untuk kata benda yang diikuti verb 3 cara menterjemahkannya dengan ter-, yang ter-, di- atau yang di-

People applying for immigration program should be able to speak a mother tongue at that place
(Orang-orang yang mengajukan program immigrasi ini harus bisa berbahasa bahasa daerah setempat)

Not many people invited came to the party
(Tidak banyak orang yang diundang datang ke pesta)


3. Noun + Adjektive
Cara menerjemahkannya dengan mensisipkan kata yang diantara kata benda dan sifat

The beverage available
(Minuman yang tersedia)

Something irresponsible
(Sesuatu yang tidak bertanggung jawab)


4. Noun + Adverb
Cara menterjemahkannya tanpa adanya penambahan apapun atau pengurangan kata tertentu

The house nearby
(Rumah-rumah ditempat sekitar)

Sources alike
(Sumber-sumber sejenis)

5. Noun + Noun
Phrase dengan pola ini biasanya modifier selalu mendapat awalan the: Noun + the Noun. Cara menterjemarkannya mendapat awalan kata yang

God the Almighty
(Tuhan yang maha kuasa)